Keunggulan dan Kekurangan Kusen UPVC
Seperti yang Anda ketahui bahwa material UPVC ini banyak digunakan sebagai bahan bangunan. Mulai dari pembuatan atap bahkan sampai dengan pembuatan kusen pintu dan jendela. Jika Anda hendak melakukan pembuatan rumah dan menggunakan kusen pintu dan jendela dari material UPVC. Pastikan sudah mengetahui terlebih dahulu keunggulan dan kekurangan kusen UPVC.
Namun, sebelum masuk ke dalam keunggulan dan kekurangan kusen UPVC. Tidak ada salahnya jika Anda mengetahui pengertian dari UPVC itu sendiri. UPVC merupakan singkatan dari Unplasticized Poly Vinyl Chloride. Namun, sifat kelenturan yang ada pada material ini sudah mulai hilang. Hal ini dikarenakan UPVC yang merupakan turunan plastik ini melalui beberapa proses.
Keunggulan dan Kekurangan Kusen UPVC
Banyak orang yang menggunakan material rumah satu ini. Namun, jika Anda tertarik harus mengetahui dengan detail apa saja keunggulan dan kekurangannya.
Keunggulan Kusen UPVC
Ada beberapa keunggulan dari material ini, antara lain:
Anti Serangan Hama
Kusen UPVC ini terbilang anti serangan hama, misalnya saja rayap. Hal ini tentu berbeda dengan kusen kayu yang bisa dimakan rayap. Selain itu, kusen UPVC juga anti korosi sehingga materialnya tidak mudah tergerus.
Harga Terjangkau
Keunggulan dari material ini lainnya adalah harganya yang terjangkau dibandingkan dengan material kusen lainnya. Tentunya hal ini bisa menjadi solusi buat Anda yang menginginkan kusen dengan harga terjangkau, akan tetapi mempunyai banyak keunggulan.
Tidak Merambatkan Panas
Mungkin ada beberapa material kusen lainnya yang bisa merambatkan panas. Sehingga pada siang hari rumah akan terasa lebih panas. Hal ini tentunya tidak akan terjadi jika Anda menggunakan kusen dari material UPVC. Karena UPVC tidak bisa merambatkan panas sinar matahari masuk ke dalam rumah.
Perawatan Mudah
Untuk masalah perawatan dari kusen UPVC ini juga terbilang cukup mudah. Anda juga tidak perlu melakukan perawatan khusus. Caranya adalah cukup membersihkannya dengan berkala agar tetap terlihat bersih. Dengan begitu, bisa membantu Anda untuk menghemat pengeluaran yang digunakan untuk biaya perawatan.
Tampilan Rumah Menjadi Elegan
Jika Anda menggunakan kusen pintu dan jendela dengan material UPVC. Tentunya tampilan rumah Anda menjadi lebih elegan dan juga menawan. Hal ini dikarenakan kusen UPVC bisa dibuat dengan menggunakan berbagai pilihan warna. Kemudian Anda tinggal menyesuaikannya dengan konsep rumah yang Anda gunakan.
Kekurangan Kusen UPVC
Selain beberapa keunggulan yang sudah disebutkan di atas. Tentunya kusen UPVC juga mempunyai beberapa kekurangan, antara lain:
Mengalami Penyusutan
Salah satu kekurangan yang harus Anda ketahui adalah kusen UPVC bisa mengalami penyusutan seiring berjalannya waktu. Dengan begitu, Anda harus mengatur sedemikian mungkin kusen yang akan dipasang. Hal ini bertujuan agar pada saat sudah dipasang, Anda tidak terkejut jika tiba-tiba ukuran kusen tidak seperti awal pemasangan.
Mudah Retak
Selain mengalami penyusutan, material ini juga bisa dikatakan mudah retak. Terlebih lagi jika berbenturan dengan benda yang keras. Hal inilah yang menjadikan Anda harus tetap berhati-hati ketika menggunakan material ini.
Warna Berubah
Memang Anda bisa memilih berbagai jenis pilihan warna untuk kusen yang hendak Anda gunakan. Namun, seiring berjalannya waktu warna tersebut bisa saja mengalami perubahan. Hal ini dikarenakan kusen sering terkena sinar matahari langsung.
Itulah beberapa keunggulan dan kekurangan kusen UPVC. Jika Anda memilih menggunakan material ini karena melihat beberapa keunggulan yang ada. Tentunya Anda juga harus siap menerima kekurangan dari material ini.