Mengenal Model Variasi untuk Plafon Rumah
Jika Anda hendak membangun sebuah rumah tentunya juga memperhatikan bagian dalam rumah. Terlebih lagi pada plafon atau langit-langit rumah. Seperti yang Anda ketahui bahwa fungsi dari plafon adalah sebagai penutup atas ruangan. Selain itu, untuk membuat tampilan atap rumah Anda terlihat lebih indah. Dengan begitu ada beberapa model variasi plafon untuk rumah.
Ide Model variasi Plafon Rumah
Tidak hanya tampilannya saja yang diunggulkan. Namun, bahan plafon yang dapat digunakan juga sangat banyak seperti gypsum, kayu dan yang lainnya. Untuk cara pemasangan plafon sendiri juga bisa dilakukan dengan beberapa cara, antara lain:
Drop Ceiling
Plafon drop ceiling adalah plafon gantung yang mempunyai bentuk sedikit menonjol. Pemasangan ini mempunyai peran penting pada tampilan ruangan yaitu menjadikannya lebih cantik. Selain itu, bentuk dari drop ceiling ini juga mempunyai kesan lebih kotak dan juga melengkung. Dengan begitu, pencahayaan dapat menggunakan adanya indirect lighting.
Pemasangan dari drop ceiling ini akan memberikan kesan yang lebih dramatis terhadap ruangan Anda. Hal ini disebabkan karena pantulan cahaya yang keluar dari plafon tersebut. Selain itu, biasanya jarak plafon drop ceiling ini disesuaikan dengan kebutuhan ruangan yang Anda miliki. Misalnya saja sekitar 15 sampai dengan 20 cm.
Up Ceiling
Up ceiling adalah salah satu model variasi plafon untu rumah dengan bentuk dan juga cara pemasangan yang unik. Yaitu permukaannya di angkat ke bagian atas. Jenis pemasangan ini juga sering digunakan pada rumah dengan desain minimalis. Hal ini dikarenakan bisa memberikan kesan luas dan lebar. Tentunya bisa menjadikan rumah yang minim menjadi terlihat lebih luas.
Tidak hanya itu, bentuk dari plafon up ceiling yang terangkat tersebut bisa dibuat lebih menarik. Tentunya dengan menambahkan beberapa unsur pencahayaan yang ditanam. Anda juga bisa menggunakan adanya LED strip.
Dengan begitu, adanya pencahayaan yang tersembunyi tersebut bisa membentuk plafon. Tentunya juga bisa menghasilkan tampilan yang terlihat lembut dan menarik. Tidak hanya itu, bahkan beberapa rumah juga memberikan aksesoris lainnya untuk membuat tampilan plafon menjadi lebih bagus.
Lampu LED Gantung
Model variasi plafon untuk rumah selanjutnya yaitu dengan menggunakan lampu LED. Salah satunya adalah dengan model gantung. Desain yang satu ini memang sangat cocok buat Anda gunakan di dalam ruangan. Misalnya saja ruang tamu ataupun dapur.
Hal ini dikarenakan bisa menyediakan cahaya yang lumayan cukup untuk bisa membantu Anda dalam melakukan aktivitas sehari-hari. Lampu LED gantung sendiri bisa dibuat dengan berbagai bentuk dan juga ukuran. Mulai dari yang terlihat sederhana sampai dengan yang kompleks.
Untuk beberapa desain populer dari lampu gantung ini adalah bentuk persegi, lingkaran dan juga beberapa bentuk unik lainnya. Lampu LED gantung juga bisa dikombinasikan dengan desain lampu kristal. Anda juga bisa membuat desain unik misalnya dengan bentuk bunga, bintang dan yang lainnya.
Lampu LED Minimalis
Lampu LED minimalis ini juga bisa menjadi salah satu model variasi plafon untuk rumah. Untuk desain yang dimilikinya memang terlihat sederhana. Misalnya dengan bentuk lingkaran, persegi atau bentuk lainnya. Namun, tentunya masih terlihat elegan dan menawan. Anda juga bisa menggunakan desain ini untuk tampilan di dalam ruang minimalis.
Itulah beberapa model variasi plafon untuk rumah. Anda bisa memilih salah satu dari beberapa variasi yang ada di atas sesuai dengan selera. Selain itu, juga sesuaikan dengan kebutuhan Anda. Misalnya jika rumah Anda minimalis bisa memilih yang model variasi lampu LED minimalis.