cat-genteng-bagus

Merk Cat yang Bagus untuk Genteng

Genteng memang menjadi salah satu elemen yang bisa mempengaruhi keindahan eksterior rumah Anda. Namun, tidak jarang jika material ini terkena sengatan cahaya matahari dan juga air hujan. Dengan begitu, Anda harus memberikan perhatian terhadap genteng dengan cara melakukan pengecatan. Untuk merk cat yang bagus untuk genteng juga sangat banyak.

Melakukan pengecatan ini bertujuan agar tampilan genteng yang ada di rumah Anda tetap bagus. Namun, dalam pemilihan merk cat tidak boleh sembarangan. Cat genteng termasuk bagian exterior yang tentunya terkena panas dan cuaca seperti hujan. Jika Anda memilih cat yang biasanya saja maka bisa jadi cat tersebut cepat terkelupas dan Anda harus melakukan pengecatan ulang. Maka dari itu, Anda bisa memilih salah satu merk cat yang ada di bawah ini:

cat-genteng-tanah-liat

Mowilex Roof Paint

Salah satu merk cat yang bagus untuk genteng adalah Mowilex Roof Paint. Cat genteng satu ini mengandung adanya styrene acrylic yang bisa tahan terhadap jamur. Tidak hanya itu, cat genteng ini juga anti lumut.

Untuk bau dari cat ini juga tidak menyengat seperti cat lainnya. Dengan mempunyai daya tutup yang sangat tinggi. Tentunya bisa mencegah adanya rembesan atau kebocoran yang ada pada atap rumah Anda.

Dulux Weathershield Roof

Cat genteng yang satu ini sudah diformulasikan dengan khusus agar bisa menutupi semua bagian genteng. Tentunya juga sampai ke pori-pori genteng. Sehingga bisa mencegah adanya kebocoran di atap rumah Anda.

Selain itu, cat genteng ini juga merupakan cat dengan water-based yang mana Anda tidak perlu melakukan penambahan air saat menggunakannya. Untuk varian dari Dulux ini juga sangat banyak dan memang cenderung ke warna gelap. Anda bisa langsung menyesuaikan warna tersebut dengan keinginan Anda.

Nippon Paint Matex

Masalah yang biasanya terdapat pada genteng yaitu rumah mengalami kebocoran atau air hujan yang merembes. Tentunya masalah ini harus Anda hindari. Salah satu solusi yang bisa Anda lakukan adalah dengan menggunakan cat genteng Nippon Paint Matex ini.

Hal ini dikarenakan cat tersebut mempunyai daya tutup dan juga daya lekat yang kuat. Sehingga bisa membuat genteng rumah Anda terhindari dari adanya kebocoran yang diakibatkan air hujan.

cat-genteng-bagus

Galtex

Jika Anda sedang melakukan pencarian mengenai cat genteng dengan kualitas yang terbaik. Namun, dengan harga yang terjangkau. Anda bisa memilih cat genteng dengan merk Galtex ini. Cat ini juga membuat warna genteng tidak cepat memudah dan juga tahan lama. Tidak hanya itu, formulanya yang digunakan adalah minim cipratan. Dengan begitu, Anda bisa mengaplikasikan cat dengan rapi.

Jotun Jotaroof

Tampilan eksterior model klasik memang banyak yang menyukai. Anda bisa memilih merk cat yang bagus untuk genteng yaitu Jotun Jotaroof dengan warna merah bata. Cat yang satu ini diproduksi menggunakan bahan-bahan premium. Sehingga cat ini mempunyai daya lindung yang kuat pada perubahan cuaca jika dibandingkan dengan merk yang lainnya.

Propan Glasskote

Merk cat genteng yang bisa Anda gunakan selanjutnya yaitu Propan Glasskote. Tentunya dengan warna pigmented bisa menjadikan cat genteng ini tidak cepat memudar. Terlebih lagi juga memberikan warna yang terang, meskipun Anda hanya menggunakan sedikit cat. Selain itu, cat ini juga sudah terdapat formula anti jamur dan juga anti lumut.

Itulah beberapa rekomendasi merk cat yang bagus untuk genteng. Anda bisa memilih salah satu cat genteng yang ada di atas untuk melapisi atap rumah Anda. Hal ini tentunya bertujuan agar tampilan genteng tetap bagus dan juga agar tidak terjadi kebocoran pada rumah Anda.

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *